Spread the love

Demi meningkatkan layanan prima di Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) khususnya Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta, Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta menggelar acara service excellent yang dilaksanakan di Ra Suites Simatupang Jakarta, Kamis 23 November 2023.

Service Excellent dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan dr. Sri Wahyuningsih, M.Kes, Sp.KKLP, Wakil Dekan Bidang Akademik Dr. dr. Feda Anisah Makkiyah, Sp.Bs, M.Kes dan seluruh Tenaga Pendidik (Tendik) Fakultas Kedokteran. Sabtu (25/11/2023)

Service excellent disebut seni menciptakan nilai bagi orang lain ialah bagaimana menciptakan kesan yang baik, yang selalu diingat orang lain terhadap diri kita, Excellent adalah sesuatu yang diberikan mempunyai kualitas tinggi dan melebihi apa yang diharapkan oleh pelanggan, maka pengertian excellent service atau pelayanan prima adalah suatu pelayanan yang terbaik dan memenuhi harapan dan kebutuhan pelanggan bahkan lebih.

Excellent service bukanlah pelayanan yang mewah, sebaliknya definisi konsep ini justru sederhana, yaitu secara konsisten memberikan pelayanan yang sesuai bahkan melebihi ekspektasi pengguna layanan. Pelayanan pelanggan yang etis mencerminkan bagaimana sebuah lembaga / organisasi / instansi berurusan dengan pelanggan melalui tata kelola sistem yang sehat dan berbudaya.

dr. Sri Wahyuningsih, M.Kes, Sp.KKLP sebagai Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan berharap setelah dilaksanakannya kegiatan service excellent dapat memberikan motivasi kerja, memberikan pengetahuan perihal etika melayani, pelayanan prima dan manfaatnya, mengasah keterampilan komunikasi yang mencerminkan nilai diri dan instansi dan mampu menumbuhkan customer satisfaction dari teknik komunikasi, keterampilan membawa diri dan cara melayani secara prima.

Dr. dr. Feda Anisah Makkiyah, Sp.Bs, M.Kes sebagai Wakil Dekan Bidang Akademik juga menyampaikan bahwa disetiap satuan kerja harus mempunyai prosedur operasional baku untuk menunjang setiap pelayanan pembelajaran dan pelayanan umum di lingkungan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta. dr. Feda berharap setelah dilaksanakan kegiatan ini dapat menambah pelayanan yang lebih baik dari yang sebelumnya.

× Ada yang bisa dibantu?