Spread the love

Pada hari Kamis, 11 Januari 2024, telah diadakan Seminar Nasional Riset Kedokteran (SENSORIK) V 2024 di Medical Research Unit (MRU). Acara ini dipandu oleh MC dr. Pritha Maya Savitri, Sp.KP, dan dihadiri oleh para akademisi, peneliti, dan peserta yang berkompeten di bidang riset kedokteran.

Acara dimulai pukul 08.00 WIB dengan sambutan hangat dari Kepala Medical Research Unit (MRU), Rika Revina, M.Farm. Beliau menyampaikan apresiasi atas kehadiran semua peserta dan harapannya agar seminar ini dapat menjadi wadah bagi pertukaran gagasan dan pemahaman dalam pengembangan riset kedokteran.

Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan sambutan sekaligus pembukaan oleh Pimpinan Dekanat yang diwakilkan oleh Wakil Dekan 3 Bidang Kerjasama, dr. Erna Harfiani, M.Si. Beliau mengakui pentingnya kegiatan semacam ini dalam meningkatkan kualitas riset di dunia kedokteran.

Materi selanjutnya disampaikan oleh Andri Pramesyanti Pramono, S.Si, M.Biomed, PhD, dari Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN). Materi yang dibawakan berjudul “Strategi Mengembangkan dan Meningkatkan Kualitas Artikel untuk Lolos Tahap Review Prosiding Nasional,” memberikan wawasan yang berharga bagi para peserta.

Kemudian, dilakukan pembagian ruangan untuk pelaksanaan presentasi manuskrip, dengan moderator masing-masing room:

Room 1: Melly Kristanti, SKM, M.Epid
Room 2: dr. Yanti Harjono H, MKM, Sp.KKLP
Room 3: Apt. Eldiza Puji Rahmi, M.Sc
Room 4: Rika Revina, M.Farm
Total peserta yang berpartisipasi adalah sebanyak 19 orang dengan 26 manuskrip yang akan dipublish dalam prosiding nasional ber ISSN SENSORIK. Manuskrip terpilih akan mendapatkan kesempatan untuk terbit di jurnal kerjasama yang terindeks SINTA dan Jurnal ber ISSN.

Seminar ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi peneliti untuk terus berkontribusi dalam pengembangan ilmu kedokteran dan meningkatkan kualitas riset di Indonesia.

× Ada yang bisa dibantu?