Spread the love

FK UPNVJ – Fakultas Kedokteran Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (FK UPNVJ) secara resmi mengumumkan jadwal kegiatan penerimaan mahasiswa baru Program Magister (S2) Sains Biomedis untuk Tahun Akademik 2025. Pendaftaran telah dibuka mulai tanggal 28 Maret 2025 dan akan berlangsung hingga 9 Mei 2025 pukul 13.00 WIB.

Berikut adalah rincian jadwal kegiatan seleksi:

Jadwal Kegiatan PMB Magister Sains Biomedis FK UPNVJ 2025:

  1. Pendaftaran Online
    28 Maret – 9 Mei 2025 (hingga pukul 13.00 WIB)
  2. Pembayaran Formulir Pendaftaran
    28 Maret – 9 Mei 2025 (hingga pukul 15.00 WIB)
  3. Penyelesaian Tahap Pendaftaran
    28 Maret – 9 Mei 2025 (hingga pukul 23.59 WIB)
  4. Cetak Kartu Ujian
    14 Mei 2025
  5. Uji Coba CBT Peserta (Online)
    15 Mei 2025
  6. Ujian CBT & Wawancara (Online)
    17 Mei 2025
  7. Pengumuman Hasil Kelulusan
    21 Mei 2025 (pukul 15.00 WIB)
  8. Pembayaran Biaya Pendidikan
    21 – 26 Mei 2025 (hingga pukul 15.00 WIB)
  9. Daftar Ulang Mahasiswa Baru
    21 – 26 Mei 2025 (hingga pukul 23.59 WIB)
  10. Kuliah Matrikulasi
    14 Juli – 16 Agustus 2025
  11. Mulai Perkuliahan
    18 Agustus 2025

Program Magister Sains Biomedis FK UPNVJ dirancang untuk membentuk lulusan unggul di bidang ilmu biomedis melalui pendekatan interdisipliner, riset terapan, dan peminatan khusus seperti Neuroscience, Hyperbaric and Sub Aquatic Medicine, Geospatial Medicine, Anatomi, Farmakologi, Biokimia, Fisiologi, dan Histologi.

Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran online, calon mahasiswa dapat mengakses laman resmi:
https://penmaru.upnvj.ac.id/id/magister/magister-sains-biomedis.html

Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta mengundang para calon ilmuwan masa depan untuk menjadi bagian dari institusi pendidikan yang menjunjung tinggi integritas, profesionalisme, dan semangat bela negara.

× Ada yang bisa dibantu?