Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta Malya Citra Saniyyah Maharani – 2210211065 dan Dhyani Paramita Wahyudi – 2210211087 berhasil meraih Gold Medal dalam lomba esai nasional, Mandalika Essay Competition (MEC) 4 pada 2 – 4 Maret 2024 di Lombok, Nusa Tenggara Barat.
MEC 4 merupakan ajang lomba nasional yang diselenggarakan oleh Nusantaramuda (Komunitas Penalaran dan Kepemudaan) dan Fakultas Pertanian Universitas Nahdlatul Wathan Mataram yang dapat diikuti oleh siswa/i, mahasiswa/i, atau umum seluruh Indonesia. Dengan mengangkat tema “Kreativitas Generasi Muda dalam Pemanfaatan Teknologi dan Inovasi untuk Indonesia Lebih Maju”, peserta lomba MEC 4 dapat memilih berbagai subtema: pertanian & peternakan, energi & teknologi, lingkungan, pendidikan, hukum & ekonomi, pangan, kesehatan, pariwisata & budaya, serta sosial & politik. Senin (25/3/2024)
Lomba MEC 4 terbagi menjadi dua kategori, yaitu siswa/i dan nonsiswa (mahasiswa/i dan umum). Delegasi FK UPNVJ masuk ke dalam kategori nonsiswa bersama dengan peserta lainnya dari lebih dari 80 perguruan tinggi di seluruh Indonesia. Selain itu, lomba ini memiliki dua tahap, yakni babak seleksi paper yang akan menyaring 100 esai terbaik dan babak final yang akan mempresentasikan ide esai secara offline di Lombok.
Setelah masuk dalam 100 karya esai terbaik, delegasi FK UPNVJ mempresentasikan karya pada tanggal 2 Maret 2024 dan berhasil meraih penghargaan gold medal pada subtema kesehatan yang setara dengan peroleh poin tertinggi pada subtema tersebut.