Fakultas Kedokteran Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (FK UPNVJ) menggelar kunjungan lanjutan ke Rumah Sakit Pendidikan Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran (UNPAD) di Gedung Eijkman. Pada kunjungan lanjutan ini disambut oleh dr. Dwi Agustian, MPH, Ph.D Sebagai Manajer Riset, Kemitraan, dan Inovasi. Kunjungan tersebut bertujuan untuk melihat laboratorioum yang ada di RS Pendidikan FK UNPAD, dengan mengunjungi beberapa laboratorium diantaranya adalah Laboratorium Kultur dan Sitogenetika, Laboratorium Genetika Molekuler, Laboratorium Imunologi, Laboratorium Farmakokinetik, Laboratorium Parasitologi, Laboratorium Mikrobiologi, Ruang Penyimpanan Laboratorium (Laboratory Storage), Sistem Pengelolaan Limbah, dan Pengelolaan Sumber Daya Manusia (SDM) pada selasa 26 Oktober 2021.
dr. Dwi Agustian, MPH, Ph.D memberikan sedikit sambutan, beliau mengucapkan selamat datang dari rekan – rekan FK UPNVJ dan berterima kasih untuk kunjungannya ke laboratorium Biomedik Lanjut. Urusan laboratorium berkaitan dengan riset sehingga saya diminta untuk menerima dan menemani rekan-rekan dari UPN Veteran Jakarta melihat lab. Beliau juga mempersilahkan untuk FK UPNVJ melihat aspek apa saja yang ingin dilihat dari Laboratorium Biomedik Lanjut FK UNPAD sesuai kebutuhan FK UPNVJ.