Jajaran Dekanat Fakultas Kedokteran Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (FK UPNVJ) Pada Rabu, 22 September 2021 berkunjung ke Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta (UPNVY). Jajaran Dekanat berkunjung salah satu fakultas di UPNVY yaitu Program Studi S2 Manajemen Bencana Fakultas Teknologi Mineral. Dekan beserta Jajarannya disambut hangat oleh Dekan Fakultas Teknologi Mineral UPNVY Dr. Ir. Sutarto, MT. UPN Veteran Yogyakarta. Tujuan Dekan berserta Jajarannya mengunjungi Fakultas Teknologi Mineral UPN Veteran Yogyakarta adalah melihat langsung Program Studi S2 Manajemen Bencana Fakultas Teknologi Mineral (FTM) UPNVY dan diskusi terkait pengembangan kurikulum Ilmu Kesehatan Matra (IKM) Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta.
Kunjungan Dekan Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta ke Universitas Gajah Mada D.I.Yogyakarta ditemani oleh Wakil bidang umum dan keuangan Dr. dr. Feda Anisah Makkiyah, Sp.Bs., M.Kes, Wakil bidang kemahasiswaan dan kerja sama drg. Nunuk Nugrohowati, MS, Kajur dr. Sri Wahyuningsih MKe,Kalab Matra dr. Pritha Maya Savitri, SpKP, Kaprodi Program Studi Kedokteran Profesi Dokter (PSKPD) dr. Sekar Dorojati Yuliana, SpB, Sesprodi PSKPS dr. Isniani Ramadhani MH dan beberapa Staff Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta.Pada kunjungan jajaran dekanat Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta ke Fakultas Teknologi Mineral UPNVY tetap menerapkan protokol kesehatan covid – 19. Senin (27/09/2021)
Dekan Fakultas Teknologi Mineral UPNVY Dr. Ir. Sutarto, MT mengucapkan selamat datang kepada Jajaran Dekanat Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta yang telah berkunjung ke Fakultas Teknologi Mineral UPNVY. Beliau juga memperkenalkan Jajaran Dekanat di Fakultas Teknologi Mineral UPN Veteran Yogyakarta kepada Dekan dan Jajaran Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta.
Dr. Ir. Sutarto MT juga bertanya kepada Dekan Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta yang sebelumnya sudah berkoordinasi dengan Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta tentang Perjanjian Kerja Sama (PKS).
Dilanjut oleh Dekan Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta memberikan sambutan, beliau mengucapkan terima kasih telah menerima kunjungan kami dari Jajaran Dekanat Fakultas Kedokteran UPN Veteran Jakarta serta memperkenalkan Jajaran Dekanat FK UPNVJ yang ikut dalam kunjungan ke FTM UPN Veteran Yogyakarta.
Dr. dr. Taufiq F Pasiak, M.Kes., M.Pd.I mengatakan tujuan kunjungan ke FTM UPN Veteran Yogtakarta adalah untuk melakukan kerja sama FK UPNVJ dengan FTM UPNVJ dalam program ilmu kesehatan matra. Karena program ilmu kesehatan matra adalah keunggulan dari FK UPNVJ yang dimana nantinya akan dikembangkan ilmu kesehatan matra manajemen dan kesehatan bencana.