Spread the love

Program Studi Kedokteran Program Sarjana (PSKPS) dan Program Studi Kedokteran Program Profesi (PSKPP) Fakultas Kedokteran Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (FK UPNVJ) melaksanakan Audit Mutu Internal (AMI) yang dilaksanakan di Ruang Rapat Dekan Fakultas Kedokteran pada Selasa, 12 September 2023.

Pada pelaksanaan AMI tahun ini oleh tim Asesor dari Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES) Ns. Serri Hutahaean, S.Kep., M.Kep dan Ns. Candra Triahyudi, M.Kep., Sp Kom, dan dihadiri oleh Dr. dr. Taufiq Fredrik Pasiak Selaku Dekan Fakultas Kedokteran, Dr. dr. Feda Anisah Makkiyah, Sp.BS., M.Kes (wakil dekan bidang akademik), dr. sri wahyunigsih, M.Kes., Sp.KKLP (wakil dekan bidang umum dan keuangan), dr. Erna Harfiani, M.Si (wakil dekan bidang kemahasiswaan dan Kerjasama) dan seluruh tim kriteria AMI PSKPS dan PSKPP Fakultas Kedokteran.

Kegiatan AMI ini dibuka dengan sambutan Dekan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta Dr. dr. Taufiq Fredrik Pasiak, M.Kes, M.Pd.I dan dilanjutkan dengan Audit oleh Asessor. Dalam sesi diskusi tim asesor menanyakan beberapa pertanyaan tentang kelengkapan dokumen seperti buku kurikulum, Sertifikat-sertifikat dosen dan beberapa surat dan dokumen yang masih belum ada. Kemudian dijawab oleh tim AMI terkait beberapa pertanyaan tersebut, selanjutnya dilanjutkan dengan pembahasan lainnya yang berkaitan dengan dokumen AMI FK UPNVJ Prodi PSKPS dan PSKPP.

× Ada yang bisa dibantu?