Spread the love

FK UPNVJ – Menindaklanjuti hasil verifikasi capaian kinerja, Fakultas Kedokteran Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) melaksanakan revisi capaian kinerja atas Perjanjian Kinerja (PK) Sub Satuan Kerja pada Selasa, 20 Januari 2026. Kegiatan ini bertempat di Ruang Rapat Lantai 2 Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta.

Kegiatan revisi capaian kinerja dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Kerja Sama, dan Alumni, Kepala Bagian Kedokteran, Kepala Bagian S2 Biomedis, Farmasi, dan Biologi, para Koordinator Program Studi, serta Tim Perjanjian Kinerja Dekanat Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta.

Pelaksanaan kegiatan revisi capaian kinerja atas Perjanjian Kinerja (PK) Sub Satuan Kerja Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta yang berlangsung di Ruang Rapat Lantai 2 FK UPNVJ, Selasa (20/1/2026).

Revisi dilakukan terhadap sejumlah indikator kinerja yang masih memerlukan penyesuaian, khususnya pada aspek pembaruan data, kelengkapan bukti dukung, serta sinkronisasi laporan akademik dan kinerja tridarma perguruan tinggi. Proses revisi dilaksanakan secara terkoordinasi dengan program studi dan unit terkait agar data yang disajikan akurat, valid, dan dapat dipertanggungjawabkan.

Hasil revisi capaian kinerja menunjukkan adanya perbaikan dan penyesuaian pada sejumlah indikator, antara lain pembaruan data pelaporan akademik dan PDDIKTI, peningkatan kelengkapan data SINTA dan luaran publikasi, penyesuaian capaian kerja sama dalam dan luar negeri, serta pemutakhiran data penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan inovasi. Revisi ini juga memastikan kesesuaian antara target, realisasi, dan bukti dukung yang dilaporkan.

Melalui pelaksanaan revisi capaian kinerja ini, Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta menegaskan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pelaporan kinerja serta mendukung terwujudnya tata kelola fakultas yang akuntabel, transparan, dan berkelanjutan. Kegiatan ini menjadi bagian penting dalam upaya penguatan budaya kinerja dan peningkatan mutu penyelenggaraan tridarma perguruan tinggi di lingkungan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta.

× Ada yang bisa dibantu?