Spread the love

FK UPNVJ – Program Studi Farmasi Program Sarjana (PSFPS) Fakultas Kedokteran Universitas Pembanguan Nasional “Veteran” Jakarta (UPNVJ) sukses menyelenggarakan Webinar Kefarmasian Seri XIV dengan tema “Off-label Medicine Use: Ethics, Practice and Future Directions”. Kegiatan ini berlangsung secara daring melalui platform Zoom Meeting dan bekerja sama dengan PT Aim Trace Training. Pada Sabtu, 17 Mei 2025.

Dekan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta, Dr. dr. Taufiq Fedrik Pasiak, M.Kes., M.Pd.I.

Acara dimulai pukul 07.30 WIB dan dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta, Dr. dr. Taufiq Fedrik Pasiak, M.Kes., M.Pd.I. Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh Master of Ceremony (MC), menyanyikan lagu kebangsaan dan lagu bela negara, serta dilanjutkan dengan sambutan pembukaan.

Webinar ini menghadirkan tiga narasumber berkompeten yang membahas topik penggunaan obat secara off-label dari berbagai perspektif:

  1. apt. Halim Priyahau Jaya, S.Farm., M.Farm.Klin, Apoteker Klinik di RSUP dr. Soetomo Surabaya, memaparkan materi berjudul “Off-label Medicine Use: Practice”.
  2. Prof. apt. Zullies Ikawati, Guru Besar Fakultas Farmasi UGM, membawakan materi “Off-label Medicine Use: Future Directions”.
  3. Dra. Tri Asti Isnariani, Apt., M.Pharm dari BPOM, mengangkat aspek etis melalui materi “Off-label Medicine Use: Ethics”.

Webinar ini ditujukan untuk memperluas wawasan dan pemahaman mengenai isu-isu etis, kebijakan, regulasi, serta praktik penggunaan obat secara off-label. Peserta kegiatan meliputi dosen, mahasiswa farmasi, apoteker, tenaga teknis kefarmasian, hingga masyarakat umum yang tertarik pada bidang kefarmasian.

Dengan terselenggaranya Webinar Kefarmasian Seri XIV ini, diharapkan seluruh peserta mendapatkan pemahaman mendalam yang dapat diterapkan dalam praktik kefarmasian sehari-hari, serta semakin sadar akan pentingnya aspek etik dan regulasi dalam penggunaan obat di luar indikasi resmi.

× Ada yang bisa dibantu?