
FK UPNVJ – Dalam rangka persiapan pembukaan Program Studi Biologi Program Sarjana, Fakultas Kedokteran Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta menyelenggarakan kegiatan Benchmarking dengan Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati Institut Teknologi Bandung (SITH ITB) pada Jum’at, 11 April 2025 pukul 15.00 WIB secara daring.
Kegiatan ini diikuti oleh jajaran dekanat FK, tim pendirian Prodi Biologi, serta sejumlah dosen dengan latar belakang pendidikan Biologi. Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta menghadirkan Dr. Indra Wibowo, S.Si., M.Sc., selaku Wakil Dekan Bidang Akademik SITH ITB, sebagai narasumber dalam kegiatan ini.
Acara dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta, Dr. dr. Taufiq Fredrik Pasiak, M.Kes., M.Pd.I. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada narasumber atas kesediaannya berbagi pengalaman dan pengetahuan terkait pengelolaan program studi Biologi di institusi ternama seperti ITB.

Melalui kegiatan benchmarking ini, Fakultas Kedokteran berharap dapat memperoleh wawasan dan referensi menyeluruh mengenai tata kelola program studi, pengembangan kurikulum, manajemen sumber daya manusia, serta pengelolaan sarana dan prasarana. Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan mampu memberikan pemahaman tentang tren terkini dalam bidang Biologi, guna menjadi masukan strategis dalam merancang keunikan Prodi Biologi FK UPNVJ agar memiliki daya saing dan karakteristik tersendiri dibandingkan program studi serupa di Indonesia.
Dalam sesi utama kegiatan, dilakukan pemaparan mengenai progres pendirian Program Studi Biologi oleh Ketua Tim Pendirian Prodi Biologi, Desi Purwaningsih, S.Pd., M.Si. Pemaparan ini mencakup latar belakang pendirian, rencana kurikulum, serta strategi pengembangan akademik dan kelembagaan.
Kegiatan benchmarking ditutup dengan sesi diskusi interaktif antara peserta dan narasumber, dilanjutkan dengan foto bersama sebagai penutup kegiatan.
Melalui kolaborasi dan pembelajaran dari institusi yang telah berpengalaman, Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta optimis Program Studi Biologi akan tumbuh menjadi program unggulan yang berkontribusi aktif dalam bidang pendidikan, riset, dan pengabdian masyarakat.