FK UPNVJ – Fakultas Kedokteran Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta melangsungkan kegiatan “Sidang Terbuka Senat Fakultas Kedokteran” dalam rangka Pelantikan dan Sumpah Dokter Angkatan ke LXXIX Tahun 2024 dengan jumlah 50 orang. Acara Pelantikan dan Sumpah Dokter angkatan ke 79 tahun 2024 diselenggarakan di Bhineka Tunggal Ika Lantai 4, Gedung Rektorat UPNVJ Rabu, 13 November 2024.
Acara dihadiri oleh Dekan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta Dr. dr. Taufiq Fredik Pasiak, M.Kes., M.Pd.I., Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan dr. Sri Wahyuningsih, M.Kes Sp.KKLP, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Kerjasama dan Sistem Informasi dr. Erna Harfiani, Msi serta dosen Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta, acara dibuka oleh ketua senat Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta dr. Hikmah Muktamiroh, M.MedEd, SpKKLP.
Laporan akademik Program studi pendidikan profesi dokter program profesi dan membacakan Surat Keputusan Rektor Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta yang disampaikan oleh Dr. dr. Feda Anisah Makkiyah, Sp.BS, M.Kes “kami ucapkan selamat kepada dokter baru dan orang tua atas keberhasilan para dokter lulus dalam uji kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter, bulan Agustus 2024, yang telah dinyatakan lulus sebanyak 50.
Dengan demikian jumlah dokter yang telah diangkat sumpah Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta sampai hari ini, berjumlah 3365 orang dan presentase lulusan firstaker mencapai 89,09%.
Sambutan perwakilan Dokter baru angkatan ke-79 oleh dr. Hana Nur Hanifah. Dalam sambutannya dr. Hana Nur Hanifah mengucapkan Terima kasih kepada seluruh Dosen, dokter, keluarga FK UPNVJ, keluarga rumah sakit Pendidikan jejaring FK UPNVJ dan Orang tua, serta semua pihak yang membagikan ilmu dan membimbing sampai mencapai mendapatkan gelar Dokter di FK UPN “Veteran” Jakarta.
dr. Hana Nur Hanifah juga menyampaikan “Sumpah dokter bukan hanya penutup dari perjuangan pendidikan selama 6 tahun, tetapi ini adalah awal untuk bekerja, mengabdi dan mengeksplore keilmuan kami yang kami miliki“. Ujarnya
Dilanjut sambutan perwakilan orang tua dokter baru oleh dr. Agung Heri Wahyudi, Sp.BS., S.H, M.H, mengucapkan selamat kepada dokter baru atas pencapaian yang sangat tidak mudah namun begitu membanggakan untuk orang tua dan selamat membuka gerbang karir yang telah terbentang lebar, jadilah dokter sebagai tenaga medis yang berhati mulia dan menolong kemanusiaan.
dr. Agung Heri Wahyudi juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran institusi pendidikan FK UPNVJ dan berterima kasih juga kepada rumah sakit pendidikan FK UPNVJ, puskesmas dan semua yang terlibat dalam proses pendidikan untuk putra/i kami. (Nama) menyampaikan bawah “saya yakin segala support telah diberikan maksimal oleh para orang tua tanpa memandang latar belakang jabatan atau kekuasaan sekalipun.
Dekan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta Dr. dr. Taufiq Fredik Pasiak, M.Kes., M.Pd.I juga memberikan sambutan. dr. Taufiq Fredik Pasiak menyampaikan bahwa keberhasilan dokter baru juga keberhasilan para orang tua.
dr. Taufiq Fredik Pasiak juga menyampaikan bahwa peran orang tua sangat penting untuk memberikan pendidikan putra/inya sampai berhasil meraih gelar dokter dalam acara sumpah dokter ke – 79 ini. dr. Taufiq Fredik Pasiak juga menyampaikan selamat kepada para dokter baru atas kelulusan dengan gelar dr dan juga menyampaikan selamat kepada dokter baru yang mendapatkan nilai tertinggi dalam sumpah dokter periode ke 79.