Medical Education Unit Fakultas Kedokteran Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta (MEU FK UPNVJ) menggelar kegiatan Workshop Penyelesaian Kurikulum Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta yang dilaksanakan di Hotel Cosmo Amaroossa, Jakarta pada Sabtu, 18 Maret 2023.
Workshop Penyelesaian Kurikulum dihadiri oleh Dosen FK UPN “Veteran” Jakarta yang bertugas sebagai koordinator blok, Dosen pakar, dr. Dwi Tyastuti, MPH, PhD dan dr. Yoyo Suhoyo, PhD sebagai Narasumber.
Pengembangan kurikulum juga harus memperhatikan kebutuhan pendidikan yang dapat memberi kesempatan dan pengalaman kepada peserta didik dalam mengembangkan potensi diri agar mencapai orestasi yang unggul. Proses pendidikan juga harus memperhatikan tingkat perkembangan berpikir, minat, motivasi, dan segenap karakteristik yang dimiliki peserta didik. Serta mampu memfasilitasi bertumbuh kembangnya kecerdasan spiritual, sosial, emosional, dan intelektual secara berimbang. Senin (20/03/2023)
Tuntutan perubahan kurikulum harus dicermati, disikapi dengan baik dan bijak, salah satunya dengan mengikuti pola perkembangan yang ada, bersama-sama mengembangkan kurikulum OBE (Outcame Based Education) dan mengimplementasikan kurikulum tersebut dalam pelaksanaan pembelajaran. Selain itu, diperlukan adanya evaluasi kurikulum dan pengembangan secara berkelanjutan.
Dekan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta Dr. dr. Taufiq Fredrik Pasiak, M.Kes, MPd.I memberikan paparan tentang pengembangan kurikulum FK UPN “Veteran” Jakarta. Dalam paparannya, dr. Taufiq menjelaskan bahwa pengembangan kurikulum dibuat untuk 10 tahun kedepan yang bertujuan untuk memajukan pendidikan serta lulusan yang berkompeten.
Dilanjut dengan narasumber yang kedua, yaitu dr. Dwi Tyastuti, MPH, PhD membahas tentang Update Prinsip Dasar IPE dan Pengembangnya. dr. Dwi menjelaskan bahwa profesi dokter bisa mengembangkan softskill maupun hardskill sebagai dokter di pelosok desa – desa yang membutuhkan bantuan tenaga medis.