Program Studi Farmasi Program Sarjana FK UPN “Veteran” Jakarta telah melaksanakan kegiatan Webinar Kefarmasian Series VII dengan tema “Bioteknologi Molekuler: Jembatan Riset Obat untuk Kemandirian Kesehatan Nasional” pada Sabtu, 15 Oktober 2022 secara daring menggunakan platform zoom meeting.
Kegiatan dimulai dengan sambutan oleh Ketua Panitia Bapak apt. M. Iqbal Julian RPP., Ph.D dan Kepala Program Studi Farmasi Program Sarjana FK UPN “Veteran” Jakarta Bapak apt. Imam Prabowo, M.Farm.
yang dilanjutkan sambutan sekaligus membuka secara resmi kegiatan Webinar Series VII oleh Dekan Fakultas Kedokteran UPN “Veteran” Jakarta Bapak Dr. dr. H. Taufiq Fedrik Pasiak, M.Kes., M.Pd.I. Kegiatan Webinar diisi dengan penyampaian materi antaralain What is molecular biotechnology? oleh Dr. Ir. Paristiyanti Nurwardani, M.P (Ketua Asosiasi PTS Ilmu Pertanian Indonesia), Structured-based Drug Design oleh Dr. Yudhi Nugraha, M.Biomed (Peneliti dari Badan Riset dan Inovasi Nasional) dan The Role of Plant Endophytes in Drug Discovery and Development oleh Prof. Dr. apt. Maksum Radji, M.Biomed.